Pastikan Tahanan tidak Menyimpan Sajam Petugas Piket Penjagaan Rutin Melakukan Pengecekan

TRIBUNPONTIANAK.CO.ID, KAPUAS HULU - Sebagai antisipasi tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan seperti Tahanan lari,dan niat bunuh diri piket penjagaan Mapolsek Putussibau Utara rutin setiap pagi melaksanakan pengecekan diantaranya pengecekan kondisi Tahanan,kondisi jeruji dan melakukan Penggeledahan badan

Tampak Aipda Rivo,S.P melaksanakan Penggeledahan Tahanan dan cek kondisi ruangan Tahanan, Sabtu 7 Agustus 2021.

Kapolsek Putussibau Utara Iptu M. Sutikno menyampaikan bahwa dalam piket bertanggung jawab atas keamanan, kebersihan, kerapihan mako, menerima laporan masyarakat,memberikan pelayanan publik yaitu membuat laporan kehilangan barang, pelayanan SKCK

Dalam bertugas dibutuhkan kesiapsiagaan nya, tegas tapi humanis terlebih saat ini Polsek Putussibau Utara ada satu orang Tahanan yang harus dijaga serta diperlakukan dengan baik, Alhamdulillah Tahanan sehat dan tidak ada menyimpan sajam

"Sekali lagi saya tekankan pada seluruh personel yang piket agar selalu siap-siaga dan disiplin berikan pelayanan terbaik untuk masyarakat," terang Iptu Sutikno selaku Kapolsek Putussibau Utara.

0 Response to "Pastikan Tahanan tidak Menyimpan Sajam Petugas Piket Penjagaan Rutin Melakukan Pengecekan"

Post a Comment