Dukung Pelaksanaan PTM di Ambon Wakil Rakyat Siapkan Skema Sesuai Standar Prokes

Laporan Wartawan TribunAmbon.com, Mesya Marasabessy

AMBON, TRIBUNAMBON.COM - Wakil Ketua DPRD Kota Ambon, Rustam Latupono mengatakan, Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Kota Ambon sudah harus dilaksanakan.

Dia mengakui, penanganan Covid-19 di Kota Ambon menunjukkan perkembangan yang signifikan, sehingga kondisi pandemi juga berangsur membaik.

Status zonasi menunjukkan, dari zona orange atau resiko sedang telah bergeser ke resiko rendah atau zona kuning dalam peta penyebaran Covid-19 di Maluku.

Menurutnya, dalam situasi ini sebenarnya PTM sudah bisa dilaksanakan, namun harus tetap memperhatikan protokol kesehatan secara ketat.

Yakni wajib memakai masker, cuci tangan, serta pembagian jumlah siswa 50 persen maupun pengaturan sift belajar siswa.

"Sudah saatnya PTM dilaksanakan di Ambon. Bukan saja menguntungkan siswa dari sisi pendidikan, melainkan perekonomian masyarakat akan kembali meningkat," kata Rustam Latupono kepada wartawan, Kamis (2/9/2021) siang.

Ia menyebutkan, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud), Nadiem Makarim telah memberikan arahan bahwa wilayah penerapan PPKM Mikro level 1 hingga 3 sudah bisa melaksanakan PTM.

Menurutnya, arahan Mendikbud sudah jelas, tinggal bagaimana Pemerintah Kota Ambon lewat Dinas Pendidikan menyiapkan skema PTM sesuai standar protokol kesehatan.

"Skema untuk pelaksanaan PTM sudah harus disiapkan, terutama menyangkut dengan teknis pembelajaran sesuai protokol kesehatan," jelas dia.

Baca juga: Siap-siap, Tarif Angkot Bakal Naik Rp 800 hingga Rp 1.200 Tepat di HUT Kota Ambon

Related Posts

0 Response to "Dukung Pelaksanaan PTM di Ambon Wakil Rakyat Siapkan Skema Sesuai Standar Prokes"

Post a Comment