Penerapan Uji COba Pembelajaran Tatap Muka di Sitaro Bisa Gagal Jika Ini Terjadi

TRIBUNMANADO.CO.ID-Uji coba pembelajaran tatap muka di Kabupaten Kepulauan Siau, Tagulandang, Biaro (Sitaro) terancam gagal.

Jika saja kondisi epidemologi dan survilance penyebaran Covid 19 meningkat.

Diketahui pembelajaran tatap muka baru saja dimulai pekan lalu.

Baca juga: Pemkab Sitaro Dukung Ranperda Inisiatif DPRD Tentang Pengelolaan Sampah

Total ada 24 Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan 103 Sekolah Dasar yang menggelar sekolah tatap muka.

Semuanya dilakukan dengan menerapkan protokol keseharan yang cukup ketat.

Didorong juga dengan kerinduan siswa untuk belajar tatap muka.

Saat ini, Sitaro berstatus zona kuning untuk penyebaran Covid 19.

Baca juga: Bupati Sitaro Evangelian Sasingen dan Wabup John Palandung Siap Terima Masukan dan Koreksi

bahkan jumlah kasus terus menurun hingga sekarang.

Pun saat ini, seluruh ASN Sitaro sudah kembali bekerja atau tak lagi menjalani kerja dari rumah.

Bob Wuaten Sekretaris Satgas penanganan Covid 19 berharap agar kasus Covid 19 terus menurun hingga ke zona hijau.

0 Response to "Penerapan Uji COba Pembelajaran Tatap Muka di Sitaro Bisa Gagal Jika Ini Terjadi"

Post a Comment