Kabar Gembira 8 Bansos Cair November Ini

JAKARTA - Sejumlah bantuan sosial (bansos) disalurkan pemerintah untuk masyarakat. Total ada delapan bansos yang termasuk ke dalam anggaran Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) 2021.

Penerima bansos dialokasikan kepada berbagai lapisan masyarakat seperti pekerja, pedagang kecil, pelajar/mahasiswa, masyarakat desa, hingga rumah tangga. Besar dan bentuk bantuan pun disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing golongan.

Baca Juga: Daftar Bansos Cair di November, Cek 5 Faktanya Bisa Kantongi BLT Rp1 Juta

Pada BLT subsidi gaji atau Bantuan Subsidi Upah (BSU), pekerja/buruh mendapatkan bantuan sebesar Rp1 juta. Sementara itu, pelaku usaha mendapatkan Rp1,2 juta dari BLT UMKM (BPUM) dan BLT PKL dan Warung.

Baca Juga: BLT Ibu Hamil Rp3 Juta Cair Lagi, Cek Syarat Penerimanya

Bantuan lain yang diberikan secara tunai yaitu Program Keluarga Harapan (PKH) dan BLT Dana Desa. Pada tiga bantuan lainnya, yaitu bantuan kuota pelajar/tenaga pendidik, pelatihan Kartu Prakerja, dan stimulus/diskon listrik diberikan secara non-tunai.

Sebelumnya

0 Response to "Kabar Gembira 8 Bansos Cair November Ini"

Post a Comment