Nelayan di Balantak Banggai Ditemukan Tewas di Atas Perahu

Laporan Wartawan TribunPalu.com, Asnawi Zikri

TRIBUNPALU.COM, BANGGAI - Seorang Nelayan ditemukan tewas di atas perahu di Perairan Kecamatan Balantak, Kabupaten Banggai, Sulawesi Tengah, Selasa (2/11/2021).

Dalam foto yang beredar, nelayan tersebut mengenakan kaos biru dengan celana pendek.

Posisinya telungkup dengan kepala di luar perahu. 

Dari sejumlah foto yang ada, terlihat nelayan yang meninggal di perahu saat mancing langsung dievakuasi aparat kepolisian dan TNI.

Informasi yang dihimpun TribunPalu.com dari postingan facebook @ayuladjatang disebutkan, perahu korban berwarna biru dengan tulisan Camar Laut 04.

Perahu korban ditemukan terikat di rompong, namun korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.

"Assaalamuallaikum teman2 semua...info...ada perahu piber warna biru Tulisanx camar laut 04 itu di temukan di rompong...orang sudah meninggal...skarang masih proses evakuasi dari laut mo di bawah ka pulo dua....info selanjutx menghbgi kades pulo dua atau kampangar.." tulis Ayu Ladjatang dalam postingannya, Selasa malam sekira pukul 19.30 Wita.

Belakangan diketahui korban merupakan warga Desa Tongke, Kecamatan Balantak Selatan.

"Sudah sama keluarganya, sudah selesai dikuburkan paiya (kasian). Orang Tongke Kecamatan Balantak Selatan," tulis Meyki Rauf dalam komentarnya.

Pada komentar lainnya, netizen meminta akun facebook @ayuayuladjatang menghapus postingan itu karena korban sudah ditemukan keluarga dan telah dikebumikan.

"Barangkali sudah bisa dihapus postingannya soalnya sudah ditemukan keluarganya dan sudah dikebumikan juga," tulis akun Bella Panigoro. (*)

0 Response to "Nelayan di Balantak Banggai Ditemukan Tewas di Atas Perahu"

Post a Comment