Terkait Urine Berbau Menyengat NHS Mungkin Normal tapi Bisa Indikasikan Penyakit Serius

TRIBUNHEALTH.COM - Urine pada umumnya berwarna bening, kuning pucat, dengan bau yang ringan.

Namun urine bisa memiliki bau yang lebih menyengat pada beberapa kasus.

Terkait hal ini, National Health Service (NHS) Inggris menyebut kerap kali bau urine yang menyengat bukan masalah yang serius yang perlu dikhawatirkan.

Kondisi tersebut bisa kembali normal dengan sendirinya.

Ada beberapa hal yang bisa membuat urine menjadi lebih menyengat, sebagaimana diberitakan TribunHealth.com dari laman resmi NHS.

Jenis makanan dan minuman tertentu, seperti asparagus atau kopi

  • Tidak minum cukup cairan
  • Beberapa obat-obatan
  • Suplemen vitamin B6
  • Baca juga: Urine Berbuih, Apakah Pertanda Ginjal Bermasalah Dok?

    Baca juga: Diare yang Tidak Segera Ditangani Dapat Pengaruhi Kinerja Ginjal dan Organ Lain, Begini Kata Dokter

    Ilustrasi sampel urine Ilustrasi sampel urine (manado.tribunnews.com)

    Masalah ini bisa diatasi dengan beberapa hal sebagai berikut.

    Minum banyak cairan, terutama air putih, sehinggabuang air kecil secara teratur di siang hari dan tidak merasa haus

    Minum lebih banyak dalam cuaca panas dan saat berolahraga

    Jangan minum banyak minuman bersoda manis, kopi atau alkohol

    0 Response to "Terkait Urine Berbau Menyengat NHS Mungkin Normal tapi Bisa Indikasikan Penyakit Serius"

    Post a Comment