Irjen Pol Rudy Sufahriadi Ultimatum Empat DPO Teroris Poso Serahkan Diri Ini Nama Mereka
TRIBUNMANADO.CO.ID- Setelah berjuang sekian lama, akhirnya tim Satuan Tugas (Satgas) Madago Raya berhasil menembak mati Ali Kora pimpinan Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Poso.
Meski begitu, mereka tak lantas berpuas diri, dan langsung memburu sisa teroris yang masih ada.
Berdasarkan informasi, mereka masih memburu empat daftar pencarian orang (DPO) teroris Poso usai pimpinan Mujahidin Indonesia Timur (MIT) Poso.
Baca juga: Setelah Ali Kalora Tewas, Teroris MIT Poso Tinggal 4 Orang dan Kini Diburu Aparat, Ini Identitasnya
Kapolda Sulawesi Tengah Irjen Pol Rudy Sufahriadi.(DOk/Tribunnews.com)
Ke-empat DPO teroris Poso yang hingga kini masih menjadi buruan satgas Madago Raya saat ini adalah Askar alias Jaid alias Pak Guru, Nae Alias Galuh alias Muklas, Suhardin alias Hasan Pranata dan Ahmad Gazali alias Ahmad Panjang.
Kapolda Sulawesi Tengah Irjen Pol Rudy Sufahriadi secara tegas mengimbau, kepada sisa DPO tersebut untuk segera menyerahkan diri sebelum dilakukan tegas terukur di lapangan.
"Diharapkan kepada sisa DPO teroris Poso untuk segera menyerahkan diri sebelum dilakukan tindakan tegas terukur apabila bertemu di lapangan," kata Rudy dalam keterangan tertulisnya, Minggu (19/9/2021).
Diberitakan sebelumnya, telah terjadi kontak tembak antara Satuan Tugas Madago Raya Polda Sulawesi Tengah dari team Sogili-2 dengan Daftar Pencarian Orang (DPO) teroris Poso.
Baca juga: Sosok Ali Kalora Pimpinan Teroris Mujahidin Indonesia Timur (MIT) yang Diduga Tewas, Dikenal Kejam
Ali Kalora (Kolase/Tribunjambi.com)
Insiden kontak tembak itu terjadi pada Sabtu (18/9/2021) sekitar pukul 18.00 WITA di daerah Desa Astina, Kecamatan Torue Kabupaten Parigi Moutong.
0 Response to "Irjen Pol Rudy Sufahriadi Ultimatum Empat DPO Teroris Poso Serahkan Diri Ini Nama Mereka"
Post a Comment